Skip to main content
search

© Copyright 2022 - Perpustakaan dan Pusat Layanan Digital UMS

Surakarta – 04 Oktober 2024 Perpustakaan dan Pusat Layanan Digital Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menerima kunjungan dari Pondok Pesantren Darusy Syahadah Boyolali sebagai bagian dari program library tour. Kunjungan ini berlangsung dari pukul 08.00 hingga 10.30 WIB, diikuti oleh 30 siswa dan didampingi oleh 4 ustadzah.

Ismi Hadiyatinur (Ketua Perpustakaan Pondok Pesantren Darus Syahadah Boyolali) mengungkapkan “tujuan kunjungan kali ini merupakan bagian dari program bulanan library tour, supaya siswa dapat mencari referensi buku dan pengalaman yang didapatkan di Perpustakaan UMS bisa dikembangkan di Perpustakaan Pondok Pesantren Darus Syahadah. Dengan adanya library tour semoga dapat meningkatkan literasi siswa dari segi membaca, menulis, public speaking, dan sosial,” ujarnya.

Selama kunjungan, siswa mendapatkan kesempatan untuk mengenal lebih dekat koleksi buku, fasilitas, dan layanan yang tersedia di Perpustakaan UMS. Salah satu siswa, Zahra Zabita dari jurusan Kulliyatil Mu’allimat, berbagi pengalamannya dengan menyatakan bahwa kondisi buku di Perpustakaan UMS sangat tertata rapi dan variasi bukunya cukup banyak.

Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru bagi siswa serta memperkuat kerja sama antara Pondok Pesantren Darus Syahadah dan UMS dalam upaya meningkatkan literasi di kalangan pelajar. (Rika f -A310210115)