Skip to main content
search

© Copyright 2022 - Perpustakaan dan Pusat Layanan Digital UMS

Tag

tbm

Sebanyak 393 Buku dihibahkan ke Taman Baca Teras Kita Boyolali

By News

Jumat, 1 Maret 2024 

Surakarta — Perpustakaan dan Pusat Layanan Digital Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menerima kunjungan dari Rumah Baca Teras Kita. Kunjungan tersebut dalam rangka penyerahan hibah buku sebanyak 393 eksemplar buku dengan subjek yang berkaitan dengan buku referensi sekolah, pendukung pendidikan, pengetahuan umum, keagamaan, komputer dan internet, serta banyak lainnya.  Hibah buku merupakan bagian dari kegiatan evaluasi koleksi, dimana buku-buku yang sudah lama tahun terbitnya atau sudah ada terbitan terbaru serta tingkat keterpakaiannya menurun. Selain itu juga keterbatasan ruang sehingga perlu adanya pengurangan koleksi. Agar koleksi tersebut bermanfaat, maka perlu dihibahkan kepada instansi lain yang lebih membutuhkan. Kegiatan tersebut merupakan salah satu wujud dari Catur Dharma Perguruan Tinggi yaitu Pengabdian kepada masyarakat.  

Ibu Dyah Bodrohini selaku pengelola Taman Baca Teras Kita, turut hadir langsung untuk menerima hibah buku tersebut pada Jumat (1/3), dengan diserahkan secara simbolis oleh Ibu Maria Husnun Nisa, S.Sos., M.A. selaku Kepala Perpustakaan dan Pusat Layanan Digital UMS.

Taman Baca Teras Kita merupakan Taman Baca Masyarakat (TBM) yang berlokasi di Sawahan RT 03/02, Ngemplak, Boyolali. Dimana TBM tersebut merupakan fasilitas swadaya secara gratis untuk meningkatkan dan menumbuhkan masyarakat sekitar terhadap pentingnya membaca serta membuka cakrawala dunia melalui buku dengan menambah pengetahuan mulai dari anak-anak hingga dewasa. Perpustakaan dan Pusat Layanan Digital UMS sebagai rumah bagi kalangan akademisi meyakini bahwa buku-buku yang disumbangkan insyaAllah akan membawa manfaat bagi pengunjung Taman Baca Teras Kita khususnya, dan untuk masyarakat secara umum. | ha540