Bekerja sama dengan tim Surya Mentari sebagai trainer, acara ini berlangsung pada Sabtu 26 januari 2013 mulai pukul 08.00 samapai 16.00 WIB di Sambi, Boyolali. Kegiatan ini diikuti seluruh karyawan Perpustakaan UMS yang berjumlah 30 orang. Dengan mengenakan seragam berwarna hijau, perpustakaan ingin seluruh karyawan menjadi kembali ‘fresh’ dan lebih bersemangat dalam bekerja. Diawali dengan berbagai permainan yang mampu merangsang kemampuan peserta outbond dalam menerjemahkan berbagai instruksi dari para trainer. Berteriak, tertawa lepas, tak gampang menyerah, dan terus berusaha. Semua dilakukan peserta dengan rasa senang hingga kegiatan dapat berjalan dengan meriah dan terasa tidak membosankan.
Peserta terbagi dalam tiga kelompok, yang masing-masing mampu bekerjasama dan berkompetisi secara positip dan sehat. Nama kelompok yang diusung pun benar-benar merupakan refleksi spontan dari peserta yang ‘pas’ dengan tema kegiatan outbond. Kelompok pertama ‘optimis’, bekerja dengan yel-yel dahsyat..optimis..luarbiasa. Kelompok kedua ‘solid’ cukup kreatif dengan yel-yel solid pasti siiipppss. Sedangkan kelompok ketiga ‘sukses’ yang berjuang dengan semangat tinggi mengusung yel-yel ayo maju sukses.
Setelah jeda waktu istirahat selama lebih kurang satu jam, kegiatan kembali dilanjutkan. Kali ini kegiatan dilakukan didalam ruangan (indoor training) karena hujan deras. Dipandu oleh dr. Andri Putranto, acara kembali berlangsung meriah. Dengan gaya dan penampilan yang cukup menarik, dr. Andri mampu berbicara banyak hal tentang sebuah teamwork yang bagus. Dijelaskan oleh beliau bahawa sebuah team work adalah tim kerja yang akan memenangkan tujuan organisasi. Tim yang solid bukanlah terdiri dari orang-orang yang hebat, tetapi SDM yang berlatar belakang aneka macam profesi, kompetensi, tingkat keragaman yang besar dengan segala kelebihan dan kelemahan yang sama-sama mempunyai komitmen untuk mengukir prestasi terbaiknya untuk organisasi. (kr)
Pelatihan ini ditujukan bagi semua SD/MI Muhammadiyah yang berada di wilayah Kota Surakarta dan sekitarnya (Boyolali, Klaten, Sragen, Karanganyar, dan Sukoharjo. Acara yang berlangsung pada 1-2 Maret 2013 pukul 08.00 – 15.00 WIB di Ruang Diskusi Perpustakaan UMS Lantai 3, diikuti oleh kurang lebih 50 orang peserta yang berasal dari berbagai wilayah di eks karesidenan Surakarta. Materi pelatihan meliputi Manajemen Perpustakaan, Pengolahan Bahan Pustaka (inventarisasi, Klasifikasi, dan katalogisasi), Sirkulasi, dan Pengenalan Otomasi Perpustakaan.
Peserta sangat antusias sekali mengikuti acara ini, terbukti mereka cukup serius dan bersungguh-sungguh dalam mendengarkan beberapa materi yang disampaikan oleh para pemateri. Banyak hal yang ditanyakan oleh peserta terkait dengan pengelolaan perpustakaan di sekolah. Seperti bagaimana harus membedakan koleksi antara koleksi perpustakaan sekolah dan koleksi perpustakaan kelas, bagaimana menentukan nomor klas dari setiap judul, dan masih banyak lagi. Selain itu pertanyaan-pertanyaan seputar bagaimana memulai otomasi perpustakaan di perpustakaan sekolah juga banyak ditanyakan oleh peserta.
Selain tambahan ilmu dan wawasan baru tentang perpustakaan, peserta mendapatkan fasilitas Stater Kit, Modul, Konsumsi, dan sertifikat. Beberapa masukan diberikan oleh peserta terkait dengan tindak lanjut acara pelatihan ini. Beberapa masukan yang sempat di sampaikan oleh beberapa peserta adalah adanya pelatihan lanjutan misal pelatihan tentang otomasi perpustakaan, juga adanya pendampingan di setiap sekolah oleh pihak Perpustakaan UMS untuk mewujudkan perpustakaan yang memenuhi standar baku perpustakaan sekolah.
Semua usulan peserta diterima, ditampung dan dijadikan bahan masukan dan pertimbangan di kegiatan sejenis di masa yang akan datang dalam rangka merealisasikan bentuk kegiatan pengabdian masyarakat.
Selamat Perpustakaan UMS. Semoga kegiatan mulia ini akan membawa berkah yang tak akan habis untuk sesama.
Keinginan untuk menjadi salah satu tempat yang paling nyaman di lingkungan kampus, adalah alasan penting perpustakaan melakukan berbagai peningkatan di semua bagian. Tak terkecuali di bidang kebersihan yang notabene adalah salah satu faktor yang sangat berpengaruh terhadap kenyamanan SDM yang ada didalamnya (pemustaka dan tenaga pengelola).
Bekerjasama dengan PT. Sava Manunggal, Perpustakaan berusaha meng upgrade pengetahuan dan kemampuan tenaga cleaning service yang ada, dengan perkembangan terbaru dalam hal sistem kebersihan. Banyak hal dipelajari oleh peserta pelatihan. Alat-alat dan obat-obatan terbaru dalam hal kebersihan, bagaimana menggunakan alat-alat kebersihan tersebut secara benar, dan masih banyak hal lain dipelajari secara sungguh-sungguh oleh peserta.
Salah satu tujuan dari acara ini adalah, meningkatkan pengetahuan dan kemampuan tenaga cleaning service dalam bekerja. Bisa bekerja secara efektif dan efisien, serta bijaksana dalam penggunaan beberapa alat dan obat-obatan kebersihan adalah hal yang ingin didapatkan secara jelas dan menyeluruh.
Kebijakan baru kembali digulirkan oleh Perpustakaan UMS, untuk menambah kenyamanan pemustaka dalam beraktifitas di perpustakaan. Kebijakan baru yang terkait dengan penambahan jam buka ini, sebagai salah satu upaya meningkatkan kemampuan dalam memberikan layanan kepada pemustaka, khususnya di hari Sabtu. Setelah sebelumnya jam buka layanan Perpustakaan hanya sampai pukul 11.30 WIB, per 1 Desember 2012 perpustakaan memperpanjang jam buka layanannya sampai pukul 16.00 WIB. Uji coba jam buka baru ini sudah dimulai satu bulan sebelumnya, tepatnya pada 1 Nopember 2012.
Kebijakan baru ini, dilatarbelakangi oleh banyaknya mahasiswa S2 yang berasal dari luar kota dan biasanya justru di hari sabtu mereka bisa beraktifitas penuh di kampus. Selain itu, banyaknya pemustaka yang masih banyak melakukan aktifitas di perpustakaan terutama di saat-saat terakhir pendaftaran wisuda. Perpustakaan berharap, penambahan jam buka ini bisa membantu pemustaka dalam kegiatan-kegiatan tersebut. Hal ini sesuai dengan slogan perpustakaan Melayani Sepenuh Hadi untuk Meraih Prestasi.
Dalam kerendahan hati ada ketinggian budi. Dalam kemiskinan harta ada kekayaan jiwa. Dalam kesempatan hidup ada keluasan ilmu. Hidup menjadi indah saat segalanya hanya karena ALLAH SWT.
Seiring dengan berlalunya Ramadhan tahun ini, Keluarga Besar Perpustakaan UMS mengucapkan Taqobalallahu minna wa minkum, Selamat Hari Raya Idul Fitri 1433 H. Mohon maaf lahir dan batin..
Sebuah layanan baru kembali disediakan oleh Perpustakaan UMS untuk pemustaka, terutama sivitas akademika UMS. Layanan baru tersebut bernama Holiday Loan.
Holiday Loan (Peminjaman Hari Libur) adalah peminjaman koleksi cadangan yang dimiliki Perpustakaan UMS pada hari-hari libur.
Peraturan layanan pinjam baru tersebut adalah sebagai berikut
1. Peminjaman dilakukan menjelang hari libur, dengan ketentuan sebagai berikut :
a |
Hari Libur Minggu, peminjaman dilayani mulai pukul 11.00 WIB dan dikembalikan pada hari Senin pagi sebelum pukul 09.00 WIB | |
b | Hari libur selain hari Minggu, dilayani mulai pukul 15.00 WIB dan dikembalikan pada hari pertama masuk setelah hari libur sebelum pukul 09.00 WIB |
2. Jumlah buku yang bisa dipinjam 1 judul buku
3. Lama waktu pinjaman 1 hari
4. Peminjaman dan Pengembalian dilakukan di bagian Layanan Koleksi Cadangan
5. Denda keterlambatan sebesar Rp 5.000,- per jam
Peraturan Peminjaman hari libur ini, berlaku untuk sivitas akademika UMS (dosen, mahasiswa, dan karyawan) dan mulai berlaku pada 1 Agustus 2012
Hari-hari yang telah berlalu menyisakan sebersit kenangan yang tak terlupakan. Ada salah, khilaf, dosa yang mengikuti perjalanan hari-hari itu. Agar tak ada sesal, dendam, penyesalan diantara kita, mari kita sama-sama mensucikan hati, diri,dan jiwa.
Tidak lama lagi Bulan Suci Ramadhan 1433 mendatangi kita, di mana setiap umat Islam yang mengaku beriman kepada Allah SWT, kitabNya, rasulNya dan hari akhir akan di tempa selama sebulan penuh. Kita berpuasa menahan lapar dan haus,menjauhi/menghindari segala larangan dan apapun yang dapat mengurangi nilai puasa, serta menaati amalkan perintahNya agar kita menjadi orang yang bertakwa.
Segenap Keluarga Besar Perpustakaan UMS mengucapakan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa. Semoga kita selalu diberkahi dibulan yang penuh mahrifah. Amin.
Jam buka Perpustakaan UMS selama bulan Ramadhan adalah 08.00 – 16.00 WIB untuk Senin – Sabtu dan pukul 08.00 – 11.30 WIB untuk hari Sabtu.
Congratulation,
Berikut, beberapa nama yang menjadi 5 penulis esai yang mampu menuangkan ide-ide segarnya untuk menjadikan perpustakaan menjadi tempat yang menarik yang mampu menjadi idaman mahasiswa, dan berhak atas uang pembinaan yang disediakan oleh Perpustakaan UMS.
- Azaki Khoiruddin (G000090181) : Perpustakaan UMS Idaman Mahasiswa : Menemukan Cinta di Dunia Ketiga
- Irfan Anshori (I000110215) : Perpustakaan Kordova UMS
- Ken Inayati Latifa (K100090036) : Perpustakaan UMS Idaman Mahasiswa
- Novel Idris Abas (L200090056) : Perpustakaan Modern, Penunjang Kenyamanan dan Aktifitas Mahasiswa UMS
- Muchlis Setiaji (C100110123) : Perpustakaan Idaman
Selanjutnya, ke 5 peserta terbaik, berhak tampil untuk mempresentasikan ide-idenya pada Jumat 1 Juni 2012 di Ruang Diskusi Perpustakaan UMS Lantai 1 pukul 08.00 – selesai.
Contact Person : Ken Retno (0271-717417 ext 249 atau 0856 414 38 555)
Latar Belakang
Perpustakaan UMS kini semakin representatif dengan berbagai upaya untuk mewujudkan layanan one stop service. Pemustaka diharapkan akan dapat memanfaatkan seluruh layanan yang ada di perpustakaan tersebut dengan rasa aman dan nyaman. Tidak mustahil jika keinginan untuk menjadi salah satu tempat yang paling nyaman bagi mahasiswa di lingkungan kampus menjadi salah satu pelecut semua perubahan yang sedang dan akan dikerjakan oleh perpustakaan. UMS Library: The Most Comfortable Place in UMS adalah kalimat yang mampu mendorong semangat kerja menjadi lebih bersemangat.
Saat Salah satu upaya yang dilakukan Perpustakaan UMS untuk mewujudkan keinginan tersebut adalah menjaring keinginan dan harapan pemustaka (mahasiswa) terhadap perpustakaan. Perpustakaan yang seperti apakah yang menjadi keinginan mereka, dilihat dari berbagai aspek seperti layanan, fasilitas, dan SDM. Sebuah perpustakaan idaman yang mampu mendukung hampir semua kegiatan akademik mahasiswa, tanpa harus meninggalkan kesan ‘gaul’ dimata mahasiswa. Perpustakaan idaman yang cukup keren untuk menjadi tempat alternatif kedua bagi mahasiswa setelah ruang kuliah yang cukup nyaman untuk beraktifitas.
Tujuan
-
Mampu menjaring keinginan mahasiswa tentang perpustakaan (ideal) menurut keinginan dan kebutuhan mereka
-
Mampu menstimulasi mahasiswa UMS agar mampu menuangkan ide/gagasan ke dalam suatu tulisan
-
Mampu menstimulasi mahasiswa untuk dapat berpartisipasi secara aktif terhadap beberapa perubahan yang sedang dan akan berlangsung untuk mewujudkan perpustakaan idaman
Sasaran/Peserta: Mahasiswa UMS
Syarat dan Ketentuan
-
Mahasiswa UMS
-
Menyerahkan naskah esai dengan format tulisan Times New Roman 12 spasi 1,5
-
Naskah dilengkapi dengan identitas diri (Nama, NIM, email dan HP)
-
Naskah esai maksimal 5 halaman kertas kuarto
Jadwal Kegiatan
-
Pendaftaran (penyerahan naskah esai) : 16 – 29 Mei 2012 di Bagian Informasi Perpustakaan UMS atau dikirim via email humas.libums@gmail.com atau di perpus@ums.ac.id
-
Pengumuman 5 esai terbaik : Rabu 30 Mei 2012 pukul 11.00 WIB
-
Penyerahan hadiah dan presentasi 5 esai terbaik : 1 Juni 2012 (pukul 09.00 – selesai)
Contact Person :
Ken Retno 0271-717417 ext.249 atau hotline perpustakaan UMS 0856 414 38 555