Skip to main content
search

© Copyright 2022 - Perpustakaan dan Pusat Layanan Digital UMS

Tag

stock

Stock Opname di Perpustakaan UMS

By Event

stock opnameRuang Cadangan dan Ruang Referensi terasa berbeda dari biasanya, karena pada Sabtu tanggal 31 Januari 2015 karyawan perpustakaan UMS dan Duta Perpus melaksanakan Stock Opname atau mengecek semua buku yang ada di kedua ruang tersebut. Bertepatan dengan wisuda UMS yang diadakan di GOR UMS, membuat suasana di sekitar perpustakaan UMS semakin meriah. Tujuan dilakukannya stock opname di perpustakaan UMS adalah untuk mendapatkan data yang akurat tentang keberadaan koleksi buku yang dimiliki oleh perpustakaan, baik buku yang hilang, rusak dan buku yang harus ada dalam perawatan sehingga setelah dilakukannya stock opname ini memudahkan pengguna untuk menemukan koleksi buku yang ada di perpustakaan. Dengan menggunakan scanner barcode dan laptop yang ada di perpustakaan UMS digunakan untuk mengecek satu per satu buku yang ada, bila buku dalam keadaan rusak maka petugas akan memilih buku tersebut agar segera diperbaiki. Kegiatan yang selesai kurang lebih jam 3 sore Alhamdulillah berjalan dengan lancar meski ada beberapa laptop yang perlu penanganan khusus. Kegiatan stock opname ini akan menjadi kegiatan rutin tahunan di perpustakaan UMS, insya Allah.. (husnun)